Berang-Berang Laut Punya Batu Favorit
Makanan favorit berang-berang laut adalah kerang, bulu babi, atau kepiting.
Nah, berang-berang laut biasanya menggunakan batu untuk membantu membuka cangkang kerang yang keras. Batu ini ia letakkan di perutnya.
Saat memukul-mukul makanannya ini, akan ada suara seperti si berang-berang laut sedang bertepuk tangan, teman-teman.
Oh iya, apa berang-berang laut selalu membawa batu favoritnya ke mana-mana?
Berang-berang laut memang suka membawa batu kesukaannya ke mana-mana, nih.
Batu favorit berang-berang laut itu adalah alat penting untuknya membuka cangkang makanan yang keras.
Di mana berang-berang laut bisa membawa batu selagi berenang, ya?
Rupanya, berang-berang laut memiliki dua kantung yang luas di bawah masing-masing ketiaknya, teman-teman.
Kantung di bawah ketiak berang-berang laut itu berfungsi sebagai wadah makanan yang dikumpulkannya selama berburu di bawah air. Hihi..
Nah, batu favorit berang-berang laut juga disimpan di kantung itu, teman-teman.
Nantinya saat ia ke permukaan, ia akan berenang dengan posisi punggung menghadap ke air dan meletakkan batu di perutnya untuk membuka cangkang kerang.
Kadang-kadang ia juga menepi untuk memukulkan cangkang makanan yang keras ke batu di tepian, lo.
Menggemaskan sekali, ya!
Caption by Bobo
0 komentar:
Post a Comment