Heboh! Mumi Dari Makhluk Apakah Ini?


Bangkai hewan aneh yang tampak mengering ini telah membingungkan penduduk setempat di Turki selama lebih dari dua tahun.

Mumi aneh itu ditemukan di ruang bawah tanah oleh Abdullah Ozturk, seorang tukang kunci dari Niğde, Anatolia. Meskipun makhluk itu tewas terjebak dalam posisi yang sedikit melengkung, para peneliti yang mengukur mumi tersebut mengatakan panjangnya sekitar 1 meter (3,3 kaki) dari hidung hingga ke ekor.

Sisa-sisa kerangka hewan aneh itu sebenarnya telah ditemukan dua tahun yang lalu, namun Dr. Aydın Topcu, seorang ahli sejarah alam dari University of Niğde, baru membawanya sekarang untuk mencoba mengidentifikasi hewan tersebut, menurut outlet berita Türkiye Gazetesi.

"Kami telah memeriksa gambar dari kerangka makhluk aneh ini dan tampaknya hewan ini adalah karnivora," kata Dr. Aydın Topcu. "Namun, kita masih perlu lebih banyak waktu untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut. Setelah pemeriksaan selesai, baru lah kami akan dapat memberitahu spesies apakah hewan itu dan hidup pada masa kapan."

Ozturk juga mengatakan kepada Türkiye Gazetesi, "Saya telah menghubungi dua teman arkeolog saya, yang datang dan ikut memeriksa kerangka makhluk aneh ini. Mereka mengatakan kepada saya bahwa kemungkinan kerangka itu adalah milik spesies yang sangat tua yang mungkin sudah punah. Tetapi mereka sendiri masih belum bisa mengidentifikasi hewan apakah itu dan mereka tidak tahu pasti berasal dari spesies apa."

Salah satu contoh kerangka kucing.

Penjelasan yang paling mungkin adalah bahwa spesimen tersebut kemungkinan merupakan sisa-sisa mumi yang sejenis spesies dari keluarga Felidae (keluarga kucing). Meskipun mumi merupakan peradaban yang paling erat kaitannya dengan Mesir, namun budaya dan praktek dari peradaban kuno, dimana kucing dianggap sebagai makhluk yang suci dan magis, seringkali tersebar menyeberangi Laut Mediterania. Terdapat jumlah yang mengejutkan dari total penemuan mumi di zaman Turki modern, termasuk dua ekor mumi kucing yang telah berusia 11.000 tahun yang ditemukan di Aksaray.

Entah apakah mumi aneh tersebut merupakan spesies hewan yang telah punah, atau sebenarnya hanya kucing domestik yang berusia tua, hingga saat ini para peneliti masih sulit untuk menjawabnya dan membutuhkan proses penelitian yang lebih lanjut.


Diterjemahkan secara bebas dari:
http://www.iflscience.com/plants-and-animals/weird-mummy-has-been-confusing-locals-turkey

Artikel ini dapat dicopy-paste atau disebarluaskan. Namun, selalu cantumkan http://bagikertas.blogspot.co.id/ sebagai sumber artikel.

Terima kasih telah berkunjung ke Bagi Kertas.
Facebook Page: Bagi Kertas
Twitter: Bagi Kertas
Youtube Channel: Bagi Kertas
Instagram: @bagikertasnya
Line ID: @zvs4518b

5 komentar:

  1. Ayo daftarkan diri anda bersama kami di kelinci99.info ya..
    1 id bisa bermain sepuasnya..."
    kontak 2.B.1.E.7.B.8.4...
    dengan cs angelina sedang bertugas..

    ReplyDelete
  2. mari segera bergabung dengan kami.....
    di ajoqq.club...
    segera di add black.berry pin 58CD292C.
    WwW-AJoQQ.club| bonus rollingan 0,3% | bonus referral 20% | minimal deposit 15000

    ReplyDelete
  3. ayo segera bergabung dengan kami di ionqq^^com
    add pin bb 58ab14f

    ReplyDelete
  4. ingin mendapatkan uang banyak dengan cara cepat
    ayo segera bergabung dengan kami di fanspoker.com
    add pin bb 55F97BD0 ditunggu ya

    ReplyDelete
  5. Apakah itu mumi yang sudah ada sejam seribu tahun sebelum masehi?

    ReplyDelete